Pada mata kuliah paralel, khususnya jika anda tengah mengikuti program Tahap Persiapan Bersama (TPB). Sebuah mata kuliah daring (course) di situs Kuliah ITB umumnya diikuti oleh mahasiswa dari berbagai fakultas. Sehingga untuk mendaftar (enrol) ke dalam satu mata kuliah daring (course) tersebut, dosen akan menginformaskan sebuah enrolment key khusus untuk membedakan satu kelas dengan kelas lainnya.

Jika anda salah mengetik enrolment key, anda akan tergabung ke dalam kelas lain, sehingga nilai anda tidak dapat ditemukan oleh dosen yang berangkutan. Oleh karena itu setelah anda mendaftar (enrol), anda perlu memastikan apakah anda telah terhubung ke dalam kelas yang benar? Untuk memastikannya, ikutilah beberapa langkah berikut:

  • Setelah anda terhubung ke laman mata kuliah daring, klik avatar > Klik Profile

  • Klik salah satu mata kuliah yang anda ikuti

  • Kemudian perhatikanlah nama group pada course tersebut. Jika anda telah terhubung ke dalam kelas yang sesuai, anda dapat melanjutkan materi yang anda ikuti

  • Namun jika anda tergabung ke kelas lain dan belum pernah mengakses konten (materi, kuis, maupun tugas) di laman course, arahkan pointer anda pada blocks administration > klik unenrol me from ….

  • Namun jika anda pernah mengakses konten pembelajaran, maka sampaikan kendala anda pada admin fakultas (sisfo) atau tim Helpdesk Direktorat Pengembangan Pendidikan melalui kontak WhatsApp layanan kuliah daring ITB, di nomor 0812 1865 2480.
    Atau melalui email: support@edunex.itb.ac.id dengan subject : #Ditbangdik [Judul Email]
    Layanan dibuka pada hari dan jam kerja, Senin sampai Jumat pukul 08:00 sampai 16:00 WIB.

Leave a Comment